Minggu, 16 September 2012

Macam-macam Perintah DOS




DOS (Disk Operating System) adalah sistem operasi berbasis teks yang dikeluarkan microsoft sebelum windows. Sama seperti Terminal di Linux, DOS memiliki daftar perintah berbasis teks yang harus diketik di Console DOS atau lazim disebut Command Prompt. Mengetahui penggunaan perintah DOS adalah pengetahuan tersendiri yang perlu dipahami oleh administrator jaringan berbasis windows. Anda akan lebih mudah menguasai NetBios Hacking atau remote komputer berbasis console di windows dengan mengetahui perintah- perintah DOS.

Untuk mengetahui macam – macam perintah apa saja yang berlaku di Command Prompt, cukup ketikkan HELP dan kemudian tekan Enter. Untuk mengetahui daftar spesifik untuk mancari perintah - perintah tertentu, ketikkan spasi diikuti tanda “/?”(tanpa tanda petik) di belakang perintah utama. Misalnya, untuk mengetahui parameter-parameter apa saja yang dapat diberikan untuk perintah "DIR", cukup ketikkan "DIR /?" kemudian tekan Enter.

Di bawah ini diberikan ringkasan daftar perintah-perintah yang dapat digunakan di Command Prompt, tapi perintah – perintah di bawah ini merupakan perintah – perintah yang harus dipelajari terlebih dahulu dan merupakan perintah – perintah yang sering digunakan. Namun, sebenarnya tidak semua perintah command prompt dapat saya sajikan di sini..(^-^)

Berikut daftar lengkap perintah DOS beserta fungsinya :

# ADDUSERS : Menambah/melihat daftar user melalui CSV file
# ARP              : Address Resolution Protocol
# ASSOC        : Mengganti ekstensi file asosiasi
# ASSOCIAT  : Menjalankan file asosiasi satu langkah
# AT                : Menjadwalkan perintah yang akan dijalankan lain waktu
# ATTRIB       : Mengganti attribut file

# BOOTCFG   : Mengedit pengaturan Windows boot
# BROWSTAT : Mengambil domain, browser dan PDC info